Rabu, 13 November 2013

TIM PADUS DAN PASKIBARA SMAN 1 SENTAJO RAYA SUKSESKAN HARI PAHLAWAN

TIM PADUS DAN PASKIBARA SMAN 1 SENTAJO RAYA SUKSESKAN UPACARA HARI PAHLAWAN DI KANTOR CAMAT SENTAJO RAYA

TIM PADUS DAN PASKIBARA SMAN 1 SENTAJO RAYA SUKSESKAN UPACARA HARI PAHLAWAN DI KANTOR CAMAT SENTAJO RAYA

TIM PADUS DAN PASKIBARA SMAN 1 SENTAJO RAYA SUKSESKAN UPACARA HARI PAHLAWAN DI KANTOR CAMAT SENTAJO RAYA

Senin, 11 November 2013 Dalam rangka memperingati hari Pahlawan Kecamatan Semtajo Raya melaksanakan upacara bendera yang dilaksanakan di halaman kantor Camat kec. Sentajo Raya. Sebagai Pembina Upacara yaitu Andika Putra Camat Sentajo Raya. Ungkap Sekcam Sentajo Raya.

SMAN 1 Sentajo Raya turut mensukseskan upacara bendera, dengan mengirim siswanya sebagai Tim Paduan Suara yang berjumlah 40 siswa dan 3 siswa Pasukan Pengibar Bendera, Paskibra. Ungkap Ronaldo Rozalino S.Sn Kesiswaan dan Pembina Paduan Suara SMAN 1 Sentajo Raya.

Dengan membawakan lagu Indonesia Raya, Mengheningkan Cipta, Gugur Bunga di Taman Bakti. Tim Paduan Suara dan Paskibra SMAN 1 Sentajo Raya yang dibimbing dan dilatih oleh Ronaldo Rozalino S.Sn sudah menunjukkan eksistensinya. Dengan seringnya nampil dalam upacara-upacara yang ada di Kecamatan Sentajo Raya. Semuanya berkat proses yng baik dan berkualitas siswa, dan dukungan sekolah yang baik. Ungkapnya.

Dalam amanat upacaranya Andika Putra Camat Sentajo Raya membacakan amanat Mentri Sosial negara. Usai upacara Andika Putra berharap pada genefrasi muda bisa menjadi generasi yang tangguh dan kuat, dengan banyak prestasi yang diberikan pada negerinya. Karena dengan demikian generasi muda akan bisa bersaing untuk meraih impiah dan cita-citanya.

Maswandi S.Pd.,M.Pd Kepala SMAN 1 Sentajo Raya yang ikut menghadiri upacara saat itu pun sangat bangga dan berharap, kapada siswa-siswi yang ikut dalam kegiatan ini, terus berkarya dan menghasilkan prestasi di tingkat lebih baik lagi. Apa lagi beberapa waktu yang lalu siswa SMAN 1 Sentajo Raya yang dibimbing Ronaldo Rozalino S.Sn dan Delfira Yusrila Dewi M.Pd berangkat ke Jakarta mewakili Riau ke Tingkat Nasional dalam Lomba Karya Ilmiah Remaja yang di taja Dinas PU Provinsi Riau. Ungkapnya.

Semoga SMAN 1 Sentajo Raya dapat lebih meraih prestasi dibidang Sains, IPTEK, dan Seni. Mohon doa masyarakat Kecamatan Sentajo Raya kabupaten Kuantan Singingi. Semoga dalam kebaikan, keberkahan Allah SWT.

SMAN 1 SENTAJO RAYA TAJA SOSIALISASI KETERTIBAN LALU LINTAS

SMAN 1 SENTAJO RAYA TAJA SOSIALISASI KETERTIBAN LALU LINTAS

SMAN 1 SENTAJO RAYA TAJA SOSIALISASI KETERTIBAN LALU LINTAS (12)

SMAN 1 SENTAJO RAYA TAJA SOSIALISASI KETERTIBAN LALU LINTAS (10)

SMAN 1 SENTAJO RAYA TAJA SOSIALISASI KETERTIBAN LALU LINTAS (7)

SMAN 1 SENTAJO RAYA TAJA SOSIALISASI KETERTIBAN LALU LINTAS (5)

SMAN 1 SENTAJO RAYA TAJA SOSIALISASI KETERTIBAN LALU LINTAS
Kamis, 31 Oktober 2013 SMAN 2 Teluk Kuantan Kab. Kuantan Singingi yang
akan berubah statusnya menjadi SMAN 1 Sentajo Raya. Menaja Sosialisasi
Ketertiban Lalu Lintas, hal ini disampaikan Maswandi S.Pd., M.Pd
Kepala SMAN 2 Teluk Kuantan melalui Ronaldo Rozalino S.Sn Kesiswaan
SMAN 1 Sentajo Raya


Ronaldo Rozalino S.Sn mengungkapkan Nara Sumber yang memberikan
Sosialiasi Ketertiban Lalu Lintas ini oleh Dinas Perhubungan,
Satlantas Polres Kuantan Singingi, Jasa Raharja Kuantan Singingi,
Badan Narkotika Nasional Kuantan Singingi.


Adapun dasar dari kegiatan ini dari DPA SKPD Dinas Perhubungan
Informasi dan Komunikasi Kabupaten Kuantan Singingi TA 2012 Nomor.
1.07.02.17.023.5.5 tanggal 5 Februari 2013. Maksud dilaksanakan
kegiatan ini yaitu, Sosialisasi Tertib Lalu Lintas bermaksud
memberikan wawan kepada Siswa sebagai pengendara kendaraan tentang
pentingnya tertib lalu lintas dijalan.


Tujuan sosialisasi ini yaitu agar siswa sebagai pengendara selamat
dalam berlalu lintas dijalan, mengurangi angaka dan fatalitas
kecelakaan. Ungkap Ronaldo Rozalino S.Sn


Mawandi S.Pd.,M.Pd berharap dengan diadakan kegiatan Sosialiasi ini
akan bermanfaat sekali untuk siswa kelas yang mengikutinya. Yaitu
kelas XI IPA 1, XI IPA 2, XI IPS. Dan disampaikan kembali kepada
teman-teman lainnya agar mengetahuinya. Karena yang ikut kegiatan ini
hanya 100 siswa. Selebihnya mengikuti PBM seperti biasa
Materi yang diberika berkaitan denga Satlantas Poleres Kuantan
Singingi, Materi Bidang Jasa Raharja, dan Materi dari Badan Narkotika
Kuantan Singingi. Ungkap Ronaldo Rozalino S.Sn.


Semoga apa yang telah diikuti siswa SMAN 1 Sentajo Raya dapat
menambah wawasan dibidang Lalu Lintas, Asuransi, Mengenai Narotika
yang berbahaya. Sehingga siswa dapat menjalani berkendaraan dengan
baik dan menjauhi apa yang di larang dan berbahaya dalam
kesehariannya.


Maswandi mengucapkan terima kasih kapda Nara, Sumber Dinas
Perhubungan, Satlantas Polres Kuantan SIngingi, Jasa Raharja Kuantan
Singingi, Badan Narkotika Kuantan Singingi yang telah memberikan
informasi dan ilmunya yang sangat bermanfaat bagi siswa SMAN 1  Sentajo Raya.

Semoga kebaikan, keberkahan, rahmat selalu dilimpahkan Allah
SWT. Aamiin

Jumat, 08 November 2013

Sambut 1 Muharam 1435 H OSIS SMAN 2 Teluk Kuantan Taja Lomba MTQ

Sambut 1 Muharam 1435 H OSIS SMAN 2 Teluk Kuantan Taja Lomba MTQ

Senin, 4 November 2013 Dalam rangka menyambut 1 Muharam 1435 H. SMAN 2 Teluk Kuantan menaja kegiatan lomba Muabaqah Tilawatil Qur’an, MTQ antar kelas. Hal ini disampaikan Maswandi, S.Pd.,M.Pd Kepala SMAN 2 Teluk Kuantan.

Di ikuti 11 siswa laki-laki, dan 11 siswa perempuan yang terdiri dari 11 kelas yang ada di SMAN 2 Teluk Kuantan. Guru dan Siswa SMAN 2 Teluk Kuantan mengikuti lomba dengan khidmad dan tenang. Dengan mendatangkan juri H. Supriadi S.Pd.I Qori Nasional asal Kuantan Singingi. Hal ini disampaikan Drs. Edison Guru Pendidikan Agama Islam SMAN 2 Teluk Kuantan yang juga sebagai juri penilai MTQ.

Maswandi S.Pd.,M.Pd mengungkapkan lomba MTQ antar kelas yang di taja OSIS SMAN 2 Teluk Kuantan ini. Diharapkan siswa bisa mendapatkan manfaat, dan bisa mengamalkan dalam keehidupan sehari-hari. Karena isi dari kandungan Al Qur’an banyak memberikan kebaikan untuk meraih kebahagiaan dunia dan akhirat. Ungkapnya.

Selanjutnya Ronaldo Rozalino S.Sn kesiswaan SMAN 2 Teluk Kuantan mengungkapkan penilaian MTQ, Tajwid, Fasoha (kefasihan), dan seni. Dan diambil Juara 1, 2 dan 3.

Penentuan pemenang lomba akan di umumkan pada hari Rabu, sekaligus pembagian piala dan piagam penghargaan.

OSIS SMAN 2 Teluk Kuantan di Ketuai oleh Ganda Saputra sudah menunjukan eksistensinya dalam lomba yang dilaksanakan yaitu lomba MTQ antar kelas,. Sehingga bisa menjadikan OSIS ini menjadi wadah mengembangkan bakat kepemimpinan, tanggung jawab, disiplin dan profesional dalam melaksanakan kegiatan-kegitan disekolah. Karena OSIS adalah organisasi resmi yang ada di sekolah.

Semoga OSIS SMAN 2 Teluk Kuantan terus berkarya menjadikan siswanya aktif kreatif inovatif dibidang SAINS, IPTEK, IMTAQ dan SENI. Sehingga bisa bersaing dengan sekolah yang ada di Kabuapatem Kuantan Singingi. Ungkap Ronaldo Rozalino S.Sn

Cari Blog Ini

Translate